Munadi
Alhamdulillah, di awal bulan ini, saya bisa posting lagi di blog Munadiary. Tanggal 1 Juli ini juga diperingati sebagai Hari Bhayangkara.

Kali ini, saya akan menulis sebuah catatan tentang kartu Loop dari Telkomsel yang sedang saya gunakan di salah satu ponsel lainnya. Kartu GSM lain yang juga saya pakai sekarang ini adalah Tri atau 3.

Ceritanya begini, kartu Loop saya itu kan memiliki masa aktif sampai tanggal 30 Juni kemarin. Setelah tanggal tersebut, artinya kartu ini akan memasuki masa tenggang. Namun, dini hari tadi, saya menerima SMS dari TELKOMSEL yang menyatakan bahwa masa aktif kartu ini diperpanjang.

SMS yang tercatat masuk pukul 02:17 itu berbunyi sebagai berikut.

"Penggunaan terakhir anda adalah 73705.00 dan telah memenuhi pemakaian pulsa minimum. Masa aktif kartu anda diperpanjang selama 90 hari dan akan aktif sampai 29/09/2016"

Cukup lama juga masa aktif perpanjangannya, yaitu selama 3 bulan. Jadi, tanpa diisi pulsa kartunya masih akan aktif selama 90 hari ke depan. Kartu ini memang jarang digunakan. Kecuali kalau ada keperluan untuk menelepon yang mendesak, baru akan diisi ulang pulsa.

Sebenarnya, saya juga kurang mengetahui informasi mengenai berapa pemakaian pulsa minimum agar bisa mendapatkan fitur perpanjangan masa aktif tersebut.

Jika tidak ada perpanjangan ini, sebelumnya saya berencana untuk mengisi ulang pulsa kartu tersebut sebelum masa tenggangnya berakhir agar saya bisa terus menggunakan nomor itu.
Label: , edit post
0 Responses

Post a Comment