Munadi
Tautan Situs Versi Mobile

Tautan situs Munadiary di halaman penelusuran Google agak berbeda tampilannya bila diakses melalui mobile. Atau dengan kata lain jika Google dibuka lewat handphone.

Saya sendiri mengakses Google mobile menggunakan smartphone ASUS Zenfone 2 Laser untuk melihat tampilan tautan situs Munadiary.

Setelah saya mengetikkan kata kunci "munadiary" dan mengetap tombol pencarian, maka hasilnya bisa dilihat melalui screenshot di atas.

Pada gambar di atas terlihat hasil penelusuran utama masih disertai dengan ringkasan artikel. Namun, tautan situsnya hanya menampilkan judul-judulnya saja.

Sebagai informasi, saya membuat postingan ini juga lewat browser Chrome di hp ASUS tersebut. Selain itu, hari ini Google memperingati Kimchi Day. Kimchi merupakan makanan khas Korea.
Munadi
Tautan Situs atau Sitelink Google Munadiary

Tautan situs atau sitelink Google dari blog Munadiary ini masih eksis saja hingga hari ini. Saya lupa kapan tepatnya muncul pertama kali tautan situs tersebut di halaman pencarian Google.

Sejak awal dibuat, setelah mengganti tema atau template standar Blogger dengan Coffee Desk Blogger Template, blog ini tidak pernah gonta-ganti template. Tema tersebut merupakan template Blogger kesukaan saya.

Google sitelink atau tautan situs adalah tautan yang ditunjukkan di bawah hasil penelusuran Google. Gunanya adalah untuk membantu pengguna menavigasi situs yang dimaksud.

Sistem Google menganalisis struktur tautan situs untuk menemukan pintasan yang akan menghemat waktu pengguna dan memungkinkan mereka untuk menemukan informasi yang dicari dengan cepat.

Jika saya mengetikkan kata kunci "munadiary" di Google, maka hasil pencariannya tampak seperti gambar di atas. Nomor 1 adalah hasil penelusuran utama, sedangkan nomor 2 adalah tautan situs yang dimaksud.

Berikut ini adalah kutipan pernyataan Google yang saya dapatkan dari halaman Bantuan Search Google.
Kami hanya menampilkan tautan situs untuk hasil bila menurut kami bermanfaat bagi pengguna. Jika struktur situs Anda tidak mengizinkan algoritme kami menemukan tautan situs yang baik, atau jika menurut kami tautan situs untuk situs Anda tidak relevan dengan kueri pengguna, tautan tersebut tidak akan ditampilkan. 
Saat ini, tautan situs bersifat otomatis. Kami selalu berusaha untuk memperbaiki algoritme tautan situs kami, dan kami akan menyertakan masukan webmaster di waktu yang akan datang. Namun, ada praktik terbaik yang dapat Anda ikuti untuk meningkatkan kualitas tautan situs. Misalnya, untuk tautan internal situs, pastikan Anda menggunakan teks tautan dan teks alt yang informatif, singkat, dan menghindari pengulangan.
Label: 0 komentar | edit post